SUMMER PREVIEW PART 1 : MAY 2013

4/26/2013 09:24:00 PM



Panas memang menjengkelkan. Dan tidak ada seorang pun yang hidup di tanah air ini menyukai udara panas. Tetapi apabila kalian menambahkan kata "musim" di depannya, maka semuanya langsung berubah drastis menjadi sesuatu yang sangat menyenangkan dan dinantikan oleh hampir semua penduduk metropolitan. Musim panas adalah waktu liburan di pertengahan tahun yang sangat menyenangkan. Bagi para manusia muda yang masih mengenyam pendidikan, musim panas merupakan saat di mana mereka dibebas-tugaskan dari tuntutan ilmu. Sedangkan bagi para pecinta film, musim panas adalah saat yang terbaik untuk membakar uang di bioskop.




MAY 2013


IRON MAN 3

GENERAL INFORMATION :

Studio : Walt Disney Pictures / Marvel Studios 
Release Date : April 25, 2013 (Indonesia) / May 3, 2013 (US)
Directed by : Shane Black
Running Time : 130 minutes
MPAA Rating : PG-13 
Budget : $200 million
Aspect Ratio : 2.39:1 
Format : Digital 2D, 3D, IMAX 3D 

PREDICTION : 

Rottentomatoes : 85%
Cinephile's Score : 3/5 (official)
Hype Meter* : 5/5 (very high)
U.S Box Office : $375-400 million
Worldwide Box Office : $926 million - $1,08 billion

*) hype meter adalah prediksi saya apakah film tersebut akan penuh sesak oleh penonton atau tidak. Khusus di bioskop indonesia.

Setelah kesuksesan The Avengers yang luar biasa, sudah bukan hal yang mengejutkan kalau Marvel dan Disney segera mengebut roda produksi phase 2 yang tidak lain dimulai oleh sang jawara sendiri, Iron Man, sebagai pembuka pintu summer 2013. Shane Black kali ini ditunjuk untuk menggantikan Jon Favreau dan semua materi promosi yang dirilis tidak pernah menunjukkan bahwa installment ke 3 ini akan jauh dari kata spektakuler dan luar biasa. 

Belum lagi kepopulerannya yang sudah tidak terbendung dan bantuan tiket premium 3D & IMAX 3D di seluruh dunia (ini adalah film Iron Man pertama yang dirilis dalam format 3D), jangan terkejut kalau pendapatan film ini berhasil menembus angka $1 billion di seluruh dunia. 


THE GREAT GATSBY

GENERAL INFORMATION :

Studio : Warner Bros. Pictures
Release Date : May 10, 2013 (US, Indonesia-tentative)
Directed by : Baz Luhrmann
Running Time : N/A
MPAA Rating : PG-13 
Budget : $127 million
Aspect Ratio : 2.39:1 
Format : Digital 2D, 3D

PREDICTION : 

Rottentomatoes : 68%
Cinephile's Score : 3.5/5
Hype Meter : 2/5 (low)
U.S Box Office : $73-85 million
Worldwide Box Office : $186-220 million

Mengadaptasi novel klasik itu gampang-gampang susah. Gampang karena sang sineas sudah tahu titik keindahan novelnya hingga sampai menyandang gelar "klasik". Susahnya karena hampir semua orang (ya, at least untuk penonton Amerika) sudah mengetahui isi ceritanya dan materinya sendiri sudah terlalu banyak diadaptasi ke medium film. Jadi mau tidak mau, sang sineas harus memutar otak keras-keras agar masyarakat masih tertarik untuk menontonnya. 

Seorang Baz Luhrmann memang tak perlu diragukan lagi untuk kategori "usaha" karena beliau memang terkenal sangat sangat perfeksionis dan sering melakukan reshot sampai hasil akhir filmnya sesuai dengan ambisinya. Namun sayangnya tidak sedikit yang menilai gaya Luhrmann ini cenderung berlebihan di mana kebanyakan filmnya dikritik terlalu bertele-tele dalam hal penyuguhan materi cerita. Sisanya lagi sudah terlalu terhanyut dalam keindahan visualnya. 

Well, di pihak manapun anda berada, The Great Gatsby sepertinya tidak akan merangkul hati kritikus sepenuhnya, sama seperti film-film Luhrmann yang dulu-dulu. Penghasilan box office-nya sendiri saya prediksi akan biasa-biasa saja. Dan menilik persaingan yang begitu ketat dari sana-sini, menembus angka $100 million akan menjadi kejutan yang luar biasa.


STAR TREK : INTO DARKNESS

GENERAL INFORMATION :

Studio : Paramount Pictures 
Release Date : May 17, 2013 (US & Indonesia)
Directed by : J.J Abrams
Running Time : 129 Minutes
MPAA Rating : PG-13 
Budget : $200 million
Aspect Ratio : 2.39:1 
Format : Digital 2D, 3D, IMAX 3D 

PREDICTION : 

Rottentomatoes : 87%
Cinephile's Score : 4/5
Hype Meter : 3/5 (mediocre)
U.S Box Office : $270-320 million
Worldwide Box Office : $540-575 million


Salah satu contoh film reboot yang benar-benar berhasil membangkitkan sebuah franchise akhirnya dilanjutkan ke installment keduanya. J.J Abrams pun menjanjikan bahwa film Star Trek Into Darkness akan jauh lebih intens, spektakuler, kompleks dan (hold your breath) kelam dari film pertamanya. Tetapi tentu semua sutradara film selalu menjanjikan sesuatu yang wah dari filmnya, bukan? 

Tetapi untungnya, pernyataan J.J Abrams tersebut juga dibantu oleh trailer-trailernya yang dahsyat dan keterlibatan aktor-aktris berbakat yang kemampuan aktingnya sudah tidak perlu diragukan lagi hingga membuat para trekkies dan pecinta film semakin begitu menanti-nantikan film ini. Dan tahukah kalian kalau J.J Abrams belum pernah membuat film jelek (dilihat dari resume-nya di rottentomatoes)?


FAST AND FURIOUS 6 

GENERAL INFORMATION :

Studio : Universal Pictures 
Release Date : May 24, 2013 (US)
Directed by : Justin Lin
Running Time : 145 Minutes
MPAA Rating : PG-13 
Budget : $175 million
Aspect Ratio : 2.39:1 
Format : Digital 2D, IMAX

PREDICTION : 

Rottentomatoes : 64%
Cinephile's Score : 3.5/5
Hype Meter : 5/5
U.S Box Office : $220-240 million
Worldwide Box Office : $700-800 million

Salah satu franchise yang telah merasakan kejamnya dunia, Fast and Furious akhirnya berhasil menemukan winning formulanya di film ke 5 dan mendapat sambutan yang luar biasa baik dari kritikus maupun para pecinta film. Di installment ke 6nya, Justin Lin, yang juga mengomandani Fast and Furious 3-6, kembali menggunakan tema heist yang sama dan menambah jajaran cast-nya yang sudah luar biasa itu dengan bintang-bintang aksi laga yang juga tidak kalah WOW, seperti Joe Taslim (dari Indonesia), Gina Carano, Jason Statham (ups, spoiler), Luke Evans, hingga mengembalikan Michelle Rodiguez di seri ke 6nya ini. 

Bagus atau tidak hasil akhirnya, Fast and Furious 6 adalah film paling jantan untuk musim panas kali ini. 



THE HANGOVER PART III

GENERAL INFORMATION :

Studio : Warner Bros Pictures
Release Date : May 24, 2013 (US)
Directed by : Todd Philips
Running Time : 120 Minutes
MPAA Rating : R 
Budget : $100 million
Aspect Ratio : 2.39:1 
Format : Digital 2D

PREDICTION : 

Rottentomatoes : 42%
Cinephile's Score : 3/5
Hype Meter : 3.5/5
U.S Box Office : $165-180 million
Worldwide Box Office : $560-620 million 

Banyak yang tidak menyukai The Hangover II karena film ini hanya memanfaatkan template kreatif film pertamanya dengan beragam kejadian yang persis sama. Tapi toh ketidaksukaan mereka berbanding terbalik dengan pendapatan box officenya yang sangat luar biasa hingga mendorong Warner Bros untuk segera memulai produksi sekuel ke duanya. Sutradara dan penulis naskahnya, Todd Philips, kembali mengobral janji bahwa film ke 3nya ini akan jauh berbeda dengan dua film sebelumnya. Ditilik dari trailernya, installment ke 3 Hangover ini memang akhirnya mengusung plot yang berbeda, tetapi jangan harap bahwa semua itu cukup untuk menarik penonton dan membuat kritikus memuji-muji film ini. Karena, yeah, film ke 3 ini sepertinya sudah kehabisan ramuan pengocok perut yang manjur.


EPIC

GENERAL INFORMATION :

Studio : 20th Century Fox
Release Date : May 24, 2013 (US)
Directed by : Chris Wedge
Running Time : 95 Minutes
MPAA Rating : PG
Budget : $125 million
Aspect Ratio : 2.39:1 
Format : Digital 2D, 3D

PREDICTION : 

Rottentomatoes : 73%
Cinephile's Score : 3.5/5
Hype Meter : 3/5 (mediocre)
U.S Box Office : $140-155 million
Worldwide Box Office : $350-425 million

Persembahan terbaru dari Blue Sky, Epic menjanjikan sebuah film animasi aksi-petualangan yang, well, epic. Tetapi, menilik daftar film-film yang telah diproduksi Blue Sky, anda tidak perlu berharap banyak terhadap film ini selain sebagai film animasi ringan yang tidak bertele-tele ala Ice Age, Rio, Robots, dan Horton Hears a Who! Bahkan 20th Century Fox sepertinya juga tidak terlalu ngebet ingin keluar sebagai jawara di minggu ke-3 Mei yang penuh dengan film-film blockbuster ini, kalau dilihat dari program marketing mereka. 


NOW YOU SEE ME

GENERAL INFORMATION :

Studio : Summit / Lionsgate
Release Date : May 31, 2013 (US)
Directed by : Louis Letterier
Running Time : N/A Minutes
MPAA Rating : PG-13 
Budget : $70 million
Aspect Ratio : 2.39:1 
Format : Digital 2D

PREDICTION : 

Rottentomatoes : 47%
Cinephile's Score : 3/5
Hype Meter : 2.5/5 (mediocre)
U.S Box Office : $72-87 million
Worldwide Box Office : $160-180 million

Penghujung Mei sudah pasti masih dikuasai oleh Fast and Furious 6, Hangover II dan Epic. Tetapi bagi yang sudah menyaksikan seluruh film di minggu sebelumnya, maka Now You See Me bisa dijadikan sebagai alternatif. Trailer yang disuguhkan telah berhasil menunjukkan sesuatu yang istimewa dan fun dalam film ini, belum lagi jajaran cast-nya yang gila-gilaan itu. Sayangnya, Louis Letterier duduk di kursi sutradara. Jangan harap plot yang kalian cerna bisa semenarik seperti yang kalian harapkan karena sutradara satu ini memang sudah terkenal senang menyia-nyiakan premise menarik dan memadatinya dengan adegan aksi dari awal sampai akhir.



AFTER EARTH

GENERAL INFORMATION :

Studio : Columbia Pictures
Release Date : May 31, 2013 (US)
Directed by : M. Night Shyamalan
Running Time : N/A Minutes
MPAA Rating : PG-13 
Budget : $100 million
Aspect Ratio : 2.39:1 
Format : Digital 2D, IMAX

PREDICTION : 

Rottentomatoes : 32%
Cinephile's Score : 2.5/5
Hype Meter : 3/5 
U.S Box Office : $138 million 
Worldwide Box Office : $325-350 million

Karir M. Night Shyamalan memang telah hancur lebur setelah beberapa film terakhirnya gagal total memuaskan penonton dan kritikus. Tetapi ada satu hal yang sangat aneh di luar segala caci maki yang beliau terima : hampir seluruh filmnya berhasil mencetak angka box office yang cukup besar dan hal ini jelas telah menjawab pertanyaan kalian semua mengapa M. Night Shyamalan masih saja diberi kesempatan untuk menggarap film-film blockbuster. Tetapi rasa was-was petinggi studio dan tim marketing juga perlu digaris-bawahi di mana beliau sudah tidak lagi diberi privilege “From the director of The Sixth Sense” atau “From M. Night Shyamalan” lagi. Kemewahan ini (obviously) diberikan kepada star power Will Smith dan putranya yang jelas akan mendatangkan ratusan juta dollar untuk Sony.

After Earth sendiri tidak terlihat menjanjikan. Trailernya jelas berusaha keras untuk menunjukkan sesuatu yang spektakuler akan terjadi dalam film ini. Tetapi apabila kalian menyaksikan trailernya tanpa suara, After Earth terlihat seperti petulangan si Jaden Smith dalam pakaian lateks sambil menghindari injakan binatang-binatang yang sedang berlari-lari. Yah, semoga film ini masih menyimpan banyak kejutan, and of course, Shyamalan's brilliant twist.




Also on MAY :

What They Don't Talk About When They Talk About Love 
Indonesia / May 2, 2013-Limited
Hype Meter : 1.5/5

Evil Dead
US / May 4, 2013-sneak peek ; May 8, 2013-premiere
Hype Meter : 2.5/5

Jurassic Park 3D
US / May 2013-week 4, tentative
Hype Meter : 3/5

Hummingbird
US / May 2013 (tentative)
Hype Meter : 3/5






You Might Also Like

3 comments

  1. well, National Examination is over, jadi bebas, tapi beberapa skip deh. Man of Steel, gimana?

    ReplyDelete
  2. Kan ini preview yang mei aja. Man of Steel masuk yang edisi Juni nanti.

    Semoga lulus dengan nilai yang memuaskan gan ;)

    ReplyDelete
  3. wih gue baru tau bro after earth punyanye syamaleman.

    pasang ekspektasi gimana yaa. wkwk

    ReplyDelete

Just do it.